Prank VN rusak adalah prank berpura-pura voice note WhatsApp rusak dengan membuat suaranya menjadi putus-putus, patah-patah berjeda dan ngelag. Seperti yang tersebar di sosial media belakangan ini.
Orang-orang bertanya bagaimana cara membuat prank seperti ini atau berpura-pura VN rusak patah-patah. Berikut adalah caranya.
Cara VN Rusak Patah-Patah
Tidak memerlukan aplikasi tambahan, hanya WhatsApp, ponsel atau laptop saja. Tapi memakai ponsel juga tidak apa-apa.
Kemudian manfaatkan fitur jeda pada VN, fitur ini berguna untuk menjeda ucapan, lalu bisa dilanjutkan merekam setelah tahu ingin mengatakan apa. Jika Anda bisa menyesuaikan waktu menekan tombol rekam dan berbicara, Anda bisa membuat efek patah-patah.
Baca Juga: Cara Membuat Foto HD Gratis Tanpa Batas Percobaan
Langkah 1
Buka aplikasi WhatsApp, pilih kontak dan klik tanda mic di samping kolom pesan. Klik dan tahan lalu tarik ke atas hingga terkunci. Tekan tanda jeda atau yang berbentuk seperti pada gambar.
Lalu pikirkan untuk mengatakan apa, misalnya, “maaf ya, hapeku rusak, jadi aku pake VN di laptop. Sorry ya kalo kualitasnya jelek, laptopku jadul soalnya.”
Kurang lebih seperti itu. Lalu tentukan kata mana yang ingin dibuat patah-patah. Misalnya adalah, “sorry.”
Langkah 2
Posisikan VN dalam keadaan merekam, bukan jeda. Ucapkan sorry lalu jari Anda harus sigap menjeda perekaman sebelum kata selesai diucapkan.
Buat seolah-olah cuma terdengar huruf, “sor”. Tapi jangan sengaja bilang sor sor sor saja. Nanti hasilnya jelek. Waktu play perekaman juga harus tepat saat Anda menyebut huruf “s”. Karena seringnya, perekaman dimulai dari waktu hening ke huruf “sorry”.
Jika ada hening sebentar, hasilnya tak akan bagus. Tidak boleh ada hening meskipun itu cuma berdurasi 0,01 detik.
Lihat: Cara Copy Caption TikTok Tanpa Aplikasi
Langkah 3
Lanjutkan kalimat Anda hingga selesai. Jika ada kata yang ingin dibuat patah-patah, lakukan langkah yang sama seperti langkah nomor dua.
Sangat sulit melakukan perekaman seperti ini. Berkali-kali mencobanya, hasilnya aneh karena sulit menghindari jeda perekaman. Jadi saat bagian patah-patah ada waktu hening, meski sebentar, tapi tetap berpengaruh ke hasil. Siapa tahu kalian bisa berhasil melakukannya. Jadi cobalah.
Cara ini bisa dilakukan di ponsel maupun laptop. Keunggulan melakukannya di laptop, kita bisa jeda dan rekam dengan cepat. Kalau di HP, mungkin agak lag. Tapi tergantung dari spesifikasi ponsel Anda.
VN rusak ini murni benar-benar mengandalkan trik penyesuaian merekam dan suara yang keluar dari mulut. Tidak ada bantuan aplikasi, meski bakal lebih mudah memakai aplikasi. Tapi kenyataannya tidak.
Demikian adalah cara membuat VN rusak dan patah-patah. Selain VN rusak, ada beberapa prank VN menarik lainnya, seperti prank VN suara cowok atau cewek yang berkebalikan dengan jenis kelamin Anda, VN suara karakter aneh, VN suara bebek, dan masih banyak lagi. Untuk eksplorasi lebih lanjut, baca artikel Cara Membuat Suara Google Meme untuk efek suara kreatif dan Cara Download Voice Spice APK untuk opsi tambahan dalam membuat prank yang menghibur.